Cara Submit SITEMAP kedalam Webmaster Google dan Bing

Cara Submit SITEMAP kedalam Webmaster Tools Bing dan Google - Sebelumnya kita telah membahas cara memasang sitemap di halaman tapi pada kesempatan kali ini saya akan membahas untuk cara mensubmit sitemap ke webmaster google dan bing.   Sitemap atau peta situs sebuah file yang berformat xml untuk menjelaskan struktur yang terdapat pada blog kita miliki. Sitemap ini sudah dibuat dengan aturan standar dengan penulisan xml, terutama pada yang mempunyai blog yang platform blogspot atau produk blogger tidak perlu susah payah anda membuat sitemap secara manual.

Cara Submit SITEMAP kedalam Webmaster Tools Bing dan Google - Sebelumnya kita telah membahas cara memasang sitemap di halaman tapi pada kesempatan kali ini saya akan membahas untuk cara mensubmit sitemap ke webmaster google dan bing.

Sitemap atau peta situs sebuah file yang berformat xml untuk menjelaskan struktur yang terdapat pada blog kita miliki. Sitemap ini sudah dibuat dengan aturan standar dengan penulisan xml, terutama pada yang mempunyai blog yang platform blogspot atau produk blogger tidak perlu susah payah anda membuat sitemap secara manual. 

Lantas kenapa ? Karena dari blogger ini sudah menggenerate secara otomatis ketika kita sudah menerbitkan artikel baru dengan melihat sitemap pada platform ini tinggal menuju pada halaman sitemap. Jika anda belum menggunakannya silahkan membuat halaman sitemap keren pada blog.

Sebelum menggunakan SEO yang lebih dalam akan tetapi kita harus mengawali Optimasi SEO Onpage dan SEO Offpage. Peta situs atau sitemap yang kita harus submit secara manual ke mesin pencari google dan bing. Halnya seperti kita membuat blog pertama kali dan menerbitkan artikel pertama kali yang harus pertama kali kita lakukan adalah mendaftar akun webmaster google dan bing. 

Setelah kita mempunyai akun webmaster google dan bing bisa dipastikan anda bisa mensubmit secara langsung dengan fasilitas yang telah disediakan. Tujuan utama submit sitemap ke webmaster tools untuk google lebih mengenali dan mengetahui apa saja isi yang harus di crawl oleh si mesin pencari.

Dengan demikian maka blog kita akan mudah terindex oleh mesin pencari yang lebih cepat dari semestinya. Konsepnya semakin cepat artikel terindex maka lebih berpeluang artikel kita muncul dimesin pencari (SERP) akan lebih cepat. Jika artikel lebih banyak terindex dari blog maka sangat mudah ditemukan oleh mesin pencari.

1. Cara Memasukan SITEMAP ke Webmaster Tools Google


Google webmaster merupakan sebuah tools yang berbasis web dimiliki oleh google yang berfungsi untuk memonitor interaksi robot search engine dengan blog ataupun situs yang anda miliki. Maka sitemap ini sangat penting sekali kita submit ke webmaster tools google dikarenakan google merupakan sebuah mesin pencari terbesar hingga saat ini. Kemudian bila ingin submit tidak sembarangan memasukan saja akan tetapi google telah menyediakan tools yang harus pengguna mendaftar dahulu sebelum mengguankannya.

Oleh karena itu, saya akan memberi tahu khususnya blogger pemula yang awam tentang webmaster tools ini. Bagaimana cara menggunakannya ? Berikut langkah langkah untuk submit sitemap ke webmaster google.

1. Pastikan anda sudah mempunyai akun gmail dan mempunyai bloggernya, Lalu login terlebih dahulu.

2. Setelah anda lakukan bila sudah masuk atau belum silahkan kunjungi webmaster.google.com

3. Jika anda belum mendaftar google webmaster silahkan mendaftar dahulu, bila belum mengetahuinya silahkan baca artikel sebelumnya tentang cara mendaftar google webmaster dan bing webmaster.

4. Bila anda pertama membuat akun webmaster tool silahkan memasuka url blog atau situs anda yang dimaksud.

5.Anda pilih menu Crawl ( Perayapan ) > Peta Situs > Add/Test Sitemap seperti gambar sibawah ini 





6. Setelah anda memasukan Add/Test Sitemap pada pojok kanan atas tinggal menambahkan sitemap.xml seperti gambar dibawah ini:





Silahkan anda submit setelah memasukan seperti perintah digambar ini, pastikan bila anda sudah submit sitemap langsung refresh browser anda supaya cepat dikenali oleh google.

Jika anda sudah melakukan langkah seperti diatas, maka langkah mensubmit sitemap ke webmaster google anda telah berhasil.

Baca Juga : Cara Mempercepat Judul Postingan Muncul di Pencarian Google dan Bing

2. Cara Submit Peta Situs atau SITEMAP ke Webmaster Bing


Bing merupakan sebuah search engine dibawah naungan perusahaan besar microsoft yang cukup populer berkolaborasi dengan Yahoo. Hal ini membuat aturan main yang sama dengan hal nya kita melakukan optimasi kedalam webmaster google. Namun tidak salahnya kita memanfaatkan tools yang dimiliki oleh mesin pencari bing yang cukup modern tidak kalah dengan webmaster google. 

Sehingga kita berkesempatan untuk mendapat trafik dari mesin pencari bing yang kini masih juga orang menggunakan search engine bing. Oleh karena itu kita harus melakukan submit sitemap kedalam webmaster bing dengan langkah langkah berikut ini :

1. Silahkan anda membuka halaman bing webmaster https://www.bing.com/toolbox/webmaster 

2. Jika anda belum mendaftar webmaster bing, silahkan anda untuk mendaftar dengan memakai akun email outook dari produk microsoft.

Baca Juga : 

Cara Mendaftar Email Outlook Microsoft

Cara Mendaftarkan Webmaster Tools Bing dengan Blog

3. Setelah anda berhasil mendaftarkan akun webmaster bing dengan blog dan berhasil masuk ke halaman utama webmaster silahkan memasukan url blog anda.

4. Bila anda telah berada di dashboard webmaster bing silahkan pilih Configure My Site > Sitemap 


 5. Pada kotak input untuk melakukan submit url sitemap atau peta situs yang berformat seperti contoh dibawah ini :

http://www.nama-domain-anda.blogspot.com/sitemap.xml jika anda telah mempunyai custom domain seperti contoh berikut.

https://www.masoga.net/sitemap.xml

Setelah anda melakukan penambahan url silahkan segera submit dan refresh browser anda.

Jika anda telah melakukan seperti contoh diatas, maka dipastikan anda telah berhasil dan tinggal menunggu verifikasi dari webmaster google dan bing. Jangan khawatir anda tinggal menunggu beberapa hari untuk status anda menjadi terindex. Langkah ini dapat menguntungkan anda bila mementingkan untuk menampilkan situs blog anda di pencarian tampil ke pageone. 

Memang masih banyak yang harus dilakukan untuk menempati posisi halaman satu google. hal tersebut membutuhkan waktu dan tenaga untuk memaksimalkan blog situs terus menempati posisi pageone.